Mancini: City Harus Realistis
Pelatih Manchester City, Roberto Mancini mengatakan kepada para pemainnya untuk realistis menghadapi Liga Champions di musim ini.
Setelah kalah dari Real Madrid dan bermain imbang ketika melawan Borussia Dortmund, The Citizens akan menghadapi tuan rumah, Ajax Amsterdam pada lanjutan Liga Champions Grup D dini hari nanti.
Mantan pelatih Internazionale tersebut khawatir timnya akan kembali masuk 'Grup Neraka' di tahun depan, kecuali tahun ini Manchester City lolos fase grup dan memperbaiki peringkat uefa.
"Sebagai klub, kami tidak memiliki cukup pengalaman di Liga Champions, namun kami memiliki pemain hebat dan oleh karena itu seharusnya kami mampu melangkah lebih mulus." jelas Mancini saat konferensi pers.
"Anda membutuhkan keberuntungan saat mengikuti Liga Champions, hal ini sangat berguna ketika undian grup telah dilakukan." Roberto Mancini menambahkan.
Baca Juga :
- Bisnis Keluarga, Pilar Penting Ekonomi Asia
- Banjir Landa Empat Kabupaten
- Ini Pejabat Baru Bireuen
- Kuil Shaolin Dirikan Sekolah Sepakbola Kung Fu
- Gol Tevez Bawa City Ungguli Swansea
- Mancini: City Harus Realistis
- Messi Dekati Rekor "O Rei"
- Barca Menangi Drama 9 Gol di Riazor
- Penculik Bayi di Depok Ditangkap
- Cadangan Energi Menipis, Pemerintah Galakkan Konservasi Energi
