Berita Terbaru :
|

Bagikan Berita
Evander Holyfield Menantang Kitschko Bersaudara

Evander Holyfield berambisi merebut gelar juara dunia kelas berat untuk kelima kalinya secara beruntun. Oleh sebab itu, petinju berjuluk The Real Deal ini menantang Wladimir dan Vitaly Klitschko jual beli pukulan.Seperti diketahui, untuk saaat ini juara kelas berat memang diborong kedua petinju asal Ukraina itu. Holyfield mencoba untuk memaparkan pendapat mengenai permainan Wladimir dan Vitaly. Menurutnya, kedua petinju memiliki kualitas yang sangat bagus.
 
"Mereka berdua adalah petinju yang bagus. Tidak masalah siapa yang akan saya hadapi nanti. Mereka adalah petarung yang tangguh, tapi begitu juga dengan lawan yang sebelumnya saya hadapi," kata Holyfield.

"Saya bisa membuat penilaian. Petinju yang mereka hadapi memang masih muda, lebih muda dari mereka. Tapi, mereka tidak memiliki asal usul yang jelas," tambah petinju asal Amerika itu dilansirBoxing Scene, Senin (2/1/2012).

"Mereka tidak memiliki karier yang jelas seperti saya. Anda tidak bisa mengalahkan seorang petinju hebat karena anda memukul dengan keras dan lebih berat ketimbang mereka. Membutuhkan banyak usaha untuk mengalahkan yang terbaik," jelasnya.

"Anda harus bertarung dari jarak dekat. Anda tidak melihat dari apa yang tidak bisa anda lakukan. Tapi, anda melihat dari apa yang anda lakukan. Itu bagaimana cara anda memenangi sebuah petarungan," pungkasnya.


Baca Juga :


Posted by Depok Online news on 17.36. Filed under , . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response
comments powered by Disqus

Komentar Baru

Update Terbaru